Cara Menata Lighting Design Bali yang Khas

Lighting design Bali

Lighting design Bali memiliki keunikan tersendiri karena selalu memancarkan kehangatan dan memiliki arsitektur unik. Karenanya banyak sekali orang yang menginginan memiliki penataan cahaya ala Bali.

Keindahan ruangan bisa lebih terpancar karena ruangan yang tradisional didukung oleh penataan lampunya. Selain itu, sistem pencahayaan pada ruangan tidak hanya memberikan cahaya akan tetapi bisa menciptakan suasana berbeda.

 

Lighting design Bali

 

Apalagi hal yang menjadi Bali sulit dilupakan adalah keindahan arsitektur desain ruangan. Apabila Anda ingin menginginkan penataan pencahayaan ala Pulau Dewata, sebaiknya membaca ulasan ini hingga akhir.

Penataan Lighting Design Bali yang Unik

Untuk mendapatkan lighting design yang sesuai keinginan, Anda perlu memperhatikan beberapa hal sebelumnya. Hal ini dikarenakan Pulau Dewata tersebut memiliki unsur lokal yang sangat kental, sehingga tidak bisa sembarangan dalam peletakannya.

1.     Lampu Gantung Alami di Dalam Ruangan

Memilih lampu gantung bisa menjadi hal yang kursial dalam lighting design Bali, mengingat ada banyak sekali tipe lampu gantung. Jika ingin memiliki pencahayaan khas Bali, gunakan yang berbahan alami.

Sebaiknya Anda memilih yang menggunakan bahan material berbahan alami, seperti rotan atau bambu. Namun pastikan warnanya tidak mencolok karena dibutuhkan warna yang bisa menyatu bersama nuansa alami.

Selain memberikan nuansa yang berbeda, pencahayaan jenis ini juga ramah lingkungan. Hal ini sejalan dengan motto hidup orang Bali di mana mereka sangat menghargai lingkungan serta menjaganya.

Dalam penggunaannya dapat dipadukan dengan berbagai macam dekorasi interior. Cahaya yang dihasilkan sangat lembut sehingga penghuni tidak akan merasa silau. Sangat cocok untuk ruang tamu, kamar tidur, dan ruang bersantai.

2.     Lampu LED di Luar Ruangan

Dalam memilih desain pencahayaan ala Bali, lagi-lagi Anda tidak bisa lepas dari bahan alami. Jadi bisa memilih desain rustic sebagai pilihan karena rustic bisa menampilkan kesan estetika pada interior ruangan.

Anda bisa meletakkan lighting design Bali rustic ini pada beberapa ruangan seperti teras sebagai penambah pencahayaan. Dengan memberikan sentuhan pencahayaan pada bagian luar, rumah Anda akan terlihat lebih indah.

Kesan hangat akan terpancar dan keindahan rumah lebih terasa ketika malam hari. Apalagi ketika ingin bersantai menikmati pemandangan malam sambil bercengkrama di luar ruangan, menyalakan lampu LED akan menghangatkan suasana.

Lampu LED bisa menggantikan posisi lampu taman yang terlalu mencolok. Dengan menggunakan pencahayaan dari bawah, cahayanya bisa membuat desain tertentu menjadi lebih mewah dan meemberi karakter kuat.

3.     Lampu Dinding di Kamar Mandi

Untuk memperindah dinding kamar mandi, bisa menggunakan beberapa pajangan dinding yang dikelilingi oleh lampu. Dengan meletakkannya di kamar mandi, dapat menambah kesan aestethic pada ruangan tersebut.

Berbeda dengan ornament kayu, lampu dindingnya bisa berhiaskan kerang, batu alam, atau bahan alami supaya lebih unik. Lighting design Bali di kamar mandi bisa menjadi tempat yang tepat guna memanfaatkan pencahayaan.

Bila diperhatikan, cottage ala Bali juga memakai hiasan lampu pada dinding kamar mandinya. Hal ini dikarenakan kehangatannya mampu menciptakan rasa tenang saat di kamar mandi, sebagai salah satu ruangan penting.

Pulau Dewata selalu menonjolkan kesan keindahan alamnya, oleh karena itu pada pemilihan desainnya tidak perlu berlebihan. Selalu pilih bahan alami supaya memunculkan karakteristik khas ruangan.

Selain segi cahaya, Anda bisa menentukan beberapa interior ruangan yang mendukung pencahayaan alami. Lighting design Bali cocok bagi Anda yang ingin menampilkan kesan eksotis ruangan dan desain rumah.

Share This Story, Choose Your Platform!